Tips Pilih Pinjaman Online Aman dan Cepat Cair

Tips Pilih Pinjaman Online Aman dan Cepat Cair

INDOHOKI.ORG, Financial Technology atau fintech menawarkan layanan.

1. Cari tahu rating dan legalitas layanan pinjaman online

Demi menawarkan akses yang lebih mudah, tak sedikit perusahaan fintech yang menawarkan layanan pinjaman online dengan basis aplikasi atau application based di perangkat smartphone. Hal ini memudahkan pengguna dalam memeriksa rating layanan atau aplikasi pada Playstore atau Appstore.

Pastikan untuk memilih layanan pinjol terbaik yang memiliki rating aplikasi di atas empat.

Tak kalah pentingnya, Anda juga wajib memeriksa status terdaftar dan izin usaha layanan pinjaman online tersebut di OJK. Anda bisa melihatnya di situs resmi OJK atau melihat logo lembaga pengawas jasa keuangan tersebut pada laman aplikasi pinjaman online.

2. Pastikan biaya tagihan yang di tunjukkan transparan

Hal lainnya yang tak kalah pentingnya untuk di cek sebelum meneruskan pengajuan pinjaman online adalah memeriksa biaya tagihan yang harus di lunasi setiap bulannya. Pastikan biaya tagihan yang di tunjukkan oleh penyedia pinjaman bersifat transparan dan tak ada biaya gelap yang mampu membengkakkan cicilan secara tiba-tiba.

Sebagai bocoran, beberapa informasi terkait tagihan yang wajib dicari tahu saat mengajukan pinjaman online adalah tingkat bunga yang dibebankan, jangka waktu atau tenor pelunasan, serta biaya lainnya yang menjadi tanggungan nasabah.

3. Ketahui jangka waktu pencairan dana pinjaman

Tak sedikit layanan pinjaman online yang mengklaim mampu mencairkan dana pinjaman dalam waktu beberapa jam, atau bahkan menit pascapengajuan. Namun, agar hal tersebut bisa di lakukan, sudah pasti terdapat beberapa syarat dan indikator yang perlu di penuhi terlebih dahulu oleh nasabah.

4. Memiliki layanan konsumen yang terpadu

Terakhir, tips dalam memilih layanan pinjaman online yang aman dan cepat cair adalah memastikan layanan konsumen yang disediakan oleh perusahaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *